Friday, May 15, 2009

Dunia PPC lebih Berwarna

Jika dibanding dengan PTR ( Pay to Review ) maka dunia PPC ditahun 2009 ini lebih bergairah dengan hadirnya beberapa kemudahan pembayaran yang diberikan. Namun bagi anda yang belum mengerti tentang apa itu PPC ( Pay Per Click ) maka saya akan berikan sedikit gambaran. Sebagai seorang blogger tentu anda sudah mengenal apa itu Google Adsense ( GA ) atau kumpulblogger ( KB ) dan kliksaya ( KS ) ? Ya itu adalah contoh program PPC ( Pay per click ) lokal atau luar yang sangat terkenal. Program PPC akan membayar setiap publishernya jika ada iklan yang dimuat dan di klik oleh pengunjung yang datang dan membaca blog tersebut. Karena melihat banyak sekali program PTR yang mulai sepi karena perbandingan advertiser dan publisher yang tidak seimbang yang mengakibatkan semakin sepinya job yang diberikan kepada publisher ( blogger ), maka para blogger mulai mengalihkan perhatian kepada dunia PPC yang tidak terlalu ribet dengan berbagai macam aturan statistik Pagerank ataupun AlexaRank.

Sebagai contoh ketika kita bergabung menjadi anggota kumpulblogger atau Google adsense ( GA ), maka tidak ada syarat statistik khusus seperti Pagerank atau Alexarank untuk diterima menjadi publisher kumpulblogger atau Google adsense. Namun bagi para blogger pemula, kita kini harus sedikit bersabar untuk menjadi publisher GA karena ada aturan baru yang diberlakukan oleh Google yang menyebutkan syarat minimal umur blog adalah 6 bulan untuk menjadi publisher Google adsense. Namun tetap saja hal itu lebih mudah jika dibanding dengan syarat dan resiko PTR yang harus mencapai PR 2 keatas untuk bisa menerima job dari advertiser dan resiko tidak dibayar jika dalam penantian pembayaran, Blog kita terpaksa mengalami penurunan PageRank.

Karena itu, saya berani menyebutkan jika tahun ini dunia PPC lebih berwarna jika dibanding dengan PTR. Apalagi saat ini ada banyak sekali pilihan program PPC yang bisa anda ambil. Contoh program PPC yang baru adalah Exitjunction yang akan membayar setiap publishernya saat telah mencapai minimum pembayaran $25. Ditambah lagi pembayaran Google adsense yang lebih mudah dengan sistem pembayaran melalui Wester Union untuk para blogger yang telah mencapai minimal earning yang sudah ditentukan oleh Google. Jadi jangan heran jika saat ini banyak sekali blogger yang berlomba-lomba meningkatkan visitor blog agar earning PPC mereka bisa lebih maksimal lagi.

No comments:

Post a Comment