Tuesday, July 21, 2009

Resep Kue Kering Lebaran

Selain SMS Lebaran dan Idul Fitri, Resep Kue kering untuk hari Raya Lebaran juga menjadi pilihan utama untuk kita semua dalam menyambut hari raya Idul Fitri. Aneka Kue kering lebaran dengan resep dan cara pembuatan yang praktis dan mudah adalah pilihan yang tepat. Kita bisa mempersiapkan kue kering untuk lebaran ini disela kesibukan kita menjalankan ibadah puasa selama 1 bulan penuh. Kepuasan kita dalam membuat kue kering yang bisa dinikmati oleh seluruh anggota keluarga dan para tamu menjadi alasan kenapa kita seringkali berburu resep kue kering di hari lebaran. Untuk itu, maka kali ini petarungseo akan menyajikan resep kue kering yang praktis dan mudah agar anda semua bisa mempraktekkan itu di rumah. Selamat mencoba resep aneka kue kering berikut ini yang dimulai dengan resep cara membuat kue emping keju :

Bahan Kue Emping Keju

mentega 150 gram
gula halus 100 gram
telur 2 butir, ambil kuningnya; 1 untuk adonan, 1 untuk olesan
tepung terigu 150 gram
susu bubuk 25 gram
baking powder 1 sendok teh
emping 75 gram, goreng, hancurkan
keju parut 50 gram

Cara membuat kue emping keju

1. Kocok mentega, gula halus, dan kuning telur lembut.
2. Masukkan tepung terigu, susu bubuk, dan baking powder, sambil diayak
3. Masukkan emping, aduk rata dengan spatula
4. Bentuk adonan menjadi bulatan dan letakkan di atas loyang yang sudah diolesi margarin secukupnya
5. Olesi bagian atas kue dengan kuning telur dan taburi keju parut. panggang hingga matang kurang lebih 30 menit.

No comments:

Post a Comment